Prodi kami menyebutnya TA, sementara biasanya di kampus (atau prodi) lain dan pembicaraan populer disebut dengan nama "skripsi". Nah, proses pengerjaan skripsi ini biasanya banyak dikeluhkan mau dari kampus manapun kamu berada dan tidak jarang menjadi bahan untuk dibahas di komedi tunggal (Stand-Up Comedy) atau kadang bahasan selebtwit. Akhir dari proses skripsi (semi akhir sih sebenernya karena ada revisi lagi) sendiri adalah sidang. Dan sidang itu entah budaya sejak kapan jadi momen dimana kamu didatangi, kadang dikasi slempang dan berfoto bersama dengan gelar yang resminya sih baru didapet kalau udah wisuda.
Saya akhirnya sudah sidang juga (sekarang revisinya juga sudah selesai sih yeayy).