Cerita

Bandung Innovation Festival 2017

5:25:00 PM

Gelang yang wajib dipakai pengunjung
Jumat dan Sabtu (1-2 Desember) yang lalu baru saja diadakan Bandung Innovation Festival 2017 di Sasana Budaya Ganesha. Acara tersebut dihadiri oleh beberapa pembicara keren seperti Ridwan Kamil (Walikota Bandung), Rene Suhardono (Founder Limitless Campus) dan Ilham Habibie (Kepala Tim Pelaksana Dewan TIK Nasional). Selain diisi dengan sesi talkshow, acara ini juga diisi oleh beberapa stand seperti inovasi produk makanan, transportasi maupun inovasi produk digital. 

kuliah

Tempat Nugas / Belajar di Bandung (Desember 2017) + Review Singkat

3:00:00 PM

Akhir-akhir ini sepertinya sedang masa UAS, dan mahasiswa yang menjadi korban UAS tersebut berbondong-bondong untuk belajar mengebut materi yang akan diujiankan. Banyak juga tugas-tugas besar yang ikutan numpuk waktu akhir semester. Karena kalau nugas di kost bawaannya pengen tidur dan nugas di kampus ga bisa sampe malem (ada jam malemnya hiks) maka cafe biasanya jadi tempat nugas dan belajar yang dipilih. Berdasarkan pengalaman saya menjadi mahasiswa, biasanya tempat nugas (terutama anak ITB) ga jauh-jauh dari pilihan ini:

Tugas yang belum mulai dikerjain

aplikasi

Cara Menghemat Waktu Untuk Rencanain Jalan-Jalan Kamu

3:10:00 PM


Ecotourism di Dusun Bambu (sumber: Traveloka)
Siapa sih yang gak suka jalan-jalan? Mulai dari yang emang hobi atau cuma sekadar ngisi waktu liburan setelah penatnya rutinitas. Nah tapi suka bingung gak sih sebelum jalan-jalan untuk nentuin kegiatan di destinasi yang dipilih? Atau sampe berhari-hari ngetik lewat mesin pencari tentang kegiatan atau atraksi di tujuan wisata kamu dan begitu sampe masih harus ngantri? Jangan khawatir karena sekarang kamu bisa menyelesaikan semua masalah itu!

Cerita

Pak Andri, Founder dan CEO Aneka Molen dan Gorengan Jl. Bangbayang

10:36:00 AM

Pak Andri, 45 tahun ini merupakan pengusaha kecil-kecilan di jalan kost tempat saya tinggal di Bandung. Usaha kecil yang dijalankannya adalah menjual aneka molen dan gorengan. Saya sering sekali jajan di tempat Pak Andri semenjak pertama kali saya kuliah hingga sekarang saya sudah berada di tingkat akhir. Setelah saya tanya lebih jauh, ternyata sudah belasan tahun Pak Andri bertahan berjualan seperti ini, ya sejak usianya menginjak 30 tahunan. 

film

Misteri-Misteri dari Film Pengabdi Setan (2017)

2:39:00 PM

The hype is real! Sepertinya banyak sekali yang ngomongin film terbaru karya Joko Anwar, Pengabdi Setan (sebuah reboot dari film tahun 1981 dengan judul sama). Gimana ga banyak yang ngomongin, jumlah penontonnya sampai saat tulisan ini ditulis sudah lebih dari 2,6 juta penonton dan masih juga tayang di bioskop-bioskop kesayangan anda. Oke tapi di tulisan ini saya ga bakal ngereview filmnya...
.
.
.
Eh review deh tapi singkat aja.

Cerita

Ketika Aku Menjadi Warga yang Digusur

7:10:00 PM

Sebuah sudut di Studio Radio Kampus ITB

Aku ga pernah benar-benar bisa merasakan empati terhadap warga yang digusur, sampai hari kemarin…

Campur aduk, kesel tapi ya mau gimana lagi.

(DISCLAIMER : INI PANDANGAN PRIBADI DAN TIDAK MEWAKILI APA-APA)

Kemarin dan hari Senin, aku dan beberapa kru Radio Kampus ITB (RK) yang lain bertemu dengan pihak prodi X yang intinya berdiskusi untuk Studio RK dipindah. Ya studio Radio Kampus ITB, tempat aku belajar banyak hal semenjak tahun pertama di ITB. Ini bukan pertama kalinya studio kami diarahkan untuk pindah, studio kami sempat diperkecil ukurannya di tahun 2013 oleh prodi yang sama dengan suatu alasan pada saat itu. Aku menjadi salah satu kru beruntung yang masih sempat melihat bagaimana wujud studio sebelum diperkecil ukurannya, gak semua kru RK angkatan 2013 sempat melihat wujud studio yang masih sangat leluasa untuk berkegiatan.

Cerita

Yang Berbeda di Lebaran Tahun Ini

8:08:00 PM

Demi mempersiapkan yang terbaik di Asia's Next Top Model cycle berikutnya, kami rela lebaran di Bandung
Tahun ini, saya menghabiskan waktu lebaran di Bandung (pertama kalinya selama masa kuliah). Dulu pernah sih, kayanya, lebaran di Bandung pas masih waktu SD di Bandung cuma kan itu sama keluarga. Tidak sedikit orang yang bertanya mengapa saya tidak bertolak ke Medan saat libur lebaran, terakhir kali saya pulang ke Medan saat lebaran di tahun 2015. Jadi, tiket ke Medan itu mahal sekali bahkan di hari H lebaran harga tiketnya masih mahal. Mendingan duitnya dipake buat yang lain gitu loh, toh ga lama juga ada kegiatan lagi di Bandung. Trus apa aja bedanya lebaran di Bandung selama masa kuliah ini?

Lain-Lain

Sharing Economy Mau Dibawa Kemana?

11:09:00 AM


Suasana di dalam acara
Pada tanggal 24 Mei yang lalu saya iseng menghadiri sebuah acara yang diadakan oleh Universitas Prasetya Mulya yang bertajuk "From Sharing Space to Sharing Experience: Exploring the Business Model of Sharing Economy". Acara ini menghadirkan berbagai pembicara yaitu Prof. Agus W. Soehadi (Dekan School of Business and Economics Universitas Prasetya Mulya), Dr. Harris Turino (Managing Director PT. KLEO Beauty, penulis buku "Meretas Konsep Ekonomi Berbagi") dan Bayu Seto (Country Head of Business Development at GRAB). Pada acara ini dibahas mengenai ekonomi berbagi mulai dari teori sampai praktik yang sangat jelas dijalankan oleh GRAB. 

data

Kalau di Amerika, Begini Tren Naik dan Turunnya Film 10 Tahun Terakhir

4:23:00 PM


Salah satu adegan dalam film "Christmas Vacation"
Ada sebuah tugas kuliah yang kami kerjakan di semester ini untuk membuat data dan informasi menjadi bentuk visual, IF4061 Visualisasi Data dan Informasi. Tugas kelompok pertama yang dibuat untuk mata kuliah ini adalah visualisasi data statis. Kelompok kami membuat visualisasi data mengenai tren pendapatan film Holywood 10 tahun terakhir.

media sosial

Mengenai Komentar Annisa Pohan di Path : Privasi Daring dan Pengamat Dadakan

6:07:00 PM


Path

Beberapa waktu lalu pengguna internet lokal dihebohkan dengan komentar Annisa Pohan di Path yang "marah-marah" di postingan seorang teman pada platform Path. Komentar mbak Annisa tersebut memberi kesan pada netizen bahwa ia tidak suka dengan komentar temannya yang tidak berada di pihak yang sama di pilkada DKI (mbak Annisa adalah istri dari calon no. urut 1 di pilgub DKI). Hal seperti ini tidak akan terjadi di era sebelum media sosial merajalela.

Cerita

Mari Jadi Lebih Baik di 2017

12:41:00 AM


Orang-orang pertama yang ditemui di tahun 2017
Di tulisan pembuka blog ini pada tahun 2017, saya tidak hendak menulis dengan panjang lebar. Tahun 2016 baru saja telah kita lewati. Dari pengamatan awam yang saya lihat, banyak orang berkomentar mengenai betapa buruknya 2016. Keputusan Brexit dan terpilihnya Trump sebagai presiden di tahun 2016 dianggap sebagai fenomena mengecewakan di kancah internasional. Sedangkan Ahok dan segala efek yang ditimbulkannya (termasuk aksi yang dinomer-nomerin), kasus sianida yang jadi tontonan masyarakat sampai lucunya orang-orang yang masih memperdebatkan bumi datar dan bundar di kancah nasional.

Popular Posts

Tweets